Tuesday 13 November 2012

juventus stadium



Juventus stadium adalah stadion yang menjadi markas klub juventus. Stadion ini diresmikan pada tanggal 8 September 2011 oleh presiden juventus saat ini Andrea Agnelli. Dengan berdirinya stadion ini maka juventus menjadi klub italia PERTAMA & masih SATU-SATUNYA yang memiliki stadion pribadi. Seperti kita tahu, semua klub diitalia masih menyewa stadion milik pemerintah kota (kecuali juventus tentunya). Sebagai juventini tentunya kita patut berbangga karena juventus stadion ini punya fasilitas yang sangat "WAH". Bahkan Stamford Bridge dan Emirates Stadium yang dikategorikan sebagai stadion yang paling modern di Inggris pun kalah (mungkin karena lebih baru makanya teknologinya pun diperbarui, gak ada maksud merendahkan Stamford Bridge dan Emirates Stadium gan).

Juventus stadium ini sebenarnya adalah "Delle alpi baru" karena dibangun diatas lahan "Delle Alpi Lama" yang telah dibeli oleh juventus dari pemkot. Stadion ini mampu menampung sebanyak 41.000 penonton dan telah dirancang berdasarkan standar keamanan maksimum. Akses-akses masuk tanpa penghalang, dapat dilalui melalui empat pintu masuk pada bagian sudut stadion, stadion akan dikelilingi dataran landai yang luas, yang diproyeksikan agar menjadi kawasan hijau dimana bangunan dirikan. Memang kapasitas dikurangi dari stadion yang dulu (Delle Alpi mampu menampung kira2 67.000 penonton), tetapi area disana juga difungsikan untuk area komersial seluas 34.000 m2, pada area tersebut juga dibangun galeri toko-toko, pusat perbelanjaan, restoran, bar, farmasi dan juga museum Juventus. Dan juga menyediakan area seluas 30.000 M2 yang akan digunakan untuk taman-taman umum, taman bunga, alun-alun dan tempat parkir untuk 4000 mobil.

Jarak lapangan ke penonton juga sekarang jadi semakin dekat, yang tadinya ada arena lari sekarang sudah dihilangkan. Jarak yang paling dekat ke lapangan 7,5 meter & yang terjauh 49 meter. Mungkin bagi yang suka nonton EPL sudah biasa akan hal ini. Dengan dekatnya suporter ke pemain, maka bisa membuat semangat bagi pemain klub itu sendiri. Sedangkan bagi pemain lawan bisa meruntuhkan mental bertanding. Adanya stadion baru yang megah membuat para supporter antusias untuk datang ke stadion. Selain dari segi moral karena banyaknya dukungan suporter, bisa dipastikan juga berimbas ke pemasukan tiket pertandingan.

Teknologi yang dipakai di juventus stadium juga sangat canggih, Contohnya untuk mengantisipasi buruknya cuaca (biasanya badai salju) yang kemungkinan besar bisa membuat pertandingan tertunda. Untuk menghadapi cuaca bersalju, ada dua langkah preventif yang biasa dilakukan untuk memastikan pertandingan tetap berjalan seperti biasanya.
1. Protective Covers (Terpal)
Terpal yang digunakan bukan terpal biasa. Selain berfungsi menutupi rumput dari salju, terpal khusus ini juga memiliki beberapa kegunaan seperti melindungi kondisi rumput dari pengaruh cuaca buruk di awal musim semi & musim gugur, mempercepat vegetasi rumput serta memperkokoh akar pada rumput gulungan. Teknologi ini biasa ditemukan di semua stadion Eropa karena pengadaan & biaya yang tidak mahal.
2. Under-Soil Heating (Pemanas Bawah Tanah)
Teknologi yang lebih maju adalah dengan menggunakan Under-Soil Heating (USH). Teknologi ini biasa dipasang pada lapangan dengan permukaan rumput. Cara kerja teknologi ini adalah dengan cara menghasilkan panas dari bawah tanah agar lapangan tetap dapat digunakan meski cuaca kurang bersahabat, seperti salju maupun es. Tim olahraga di eropa maupun amerika ingin menghindari kerugian akibat ditundanya sebuah pertandingan hanya karena halangan cuaca.

Tidak butuh waktu lama untuk menguji kesigapan teknologi di Stadium baru Juve ini. Musim lalu Juventus harus menjamu Udinese dalam lanjutan giornata ke 20 liga serie A. Meski salju turun sepanjang 90′, pertandingan tetap dapat selenggarakan dengan baik dan tetap memperhatikan keselamatan penonton serta pemain di lapangan. Staff Juventus memastikan keselamatan penonton dengan menabur garam di sekitar lokasi parkir, jalanan yang menuju ke stadium serta tribun penonton. Di dalam lapangan sendiri selain menggunakan Protective covers sebelum pertandingan, serta didukung dengan Under-Soil Heating sepanjang laga. Tidak heran apabila dalam pertandingan yang dimenangkan Juve 2-1 tersebut, rumput hijau tetap terlihat pada saat Matri dkk melakukan selebrasi di akhir laga. Teknologi yang telah dipersiapkan di Juventus Stadium telah teruji dan siap dipakai dalam kondisi bersalju.

Dampak dari stadion baru memang begitu besar bagi juventus, stadion yang selalu penuh dengan suporter tentu akan memberi motivasi ekstra. Buktinya selama bermain di stadion ini juventus belum pernah tersentuh kekalahan sekalipun. Dan perlu kita ketahui juga bahwa juventus musim lalu juga juara serie-a dengan status UNBEATEN. Bahkan sampai saat ini juventus masih mempertahankan status tak terkalahkan di serie-a sampai 45 pertandingan & masih bisa bertambah lagi (semoga bisa melewati rekor milan yang tak terkalahkan sampai 58 pertandingan). Dengan status seperti itu (UNBEATEN) , kita juga bisa berasumsi bahwa itu juga karena faktor JUVENTUS STADIUM, tanpa mengecilkan pula peran seluruh staff & direksi juventus, juga peran pelatih jenius ANTONIO CONTE yang dijuluki "the special one italia" (Pelatih sekelas Mourinho pun mengakuinya). 

Kabar baik buat para juventini bahwa UEFA menunjuk juventus stadium sebagai tempat untuk menggelar final UEFA CUP musim 2013-14. Meski hanya kompetisi kelas 2 di eropa, tapi UEFA CUP juga tak kalah mentereng dari CHAMPIONS LEAGUE. Buktinya juara UEFA CUP (Athletico Madrid) mampu mengalahkan juara CHAMPIONS LEAGUE (Chelsea) di ajang Piala Super Eropa dengan skor 4-1. Dengan ditunjuknya juventus stadium, itu menunjukkan bahwa stadion ini merupakan salah satu stadion terbaik di eropa. 

No comments:

Post a Comment